Penerapan Hasil Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Aplikasi Youtube Terintegrasi 5M untuk Meningkatkan Kemampuan Argumentasi Ilmiah Peserta Didik Kelas X pada Materi Ajar Ekosistem di SMAN 1 Mataram

Penulis

Devi Ayu Septiani , Irmayani Irmayani , Yufika Dewi Muksin

DOI:

10.29303/jpmpi.v4i2.669

Diterbitkan:

2021-03-08

Terbitan:

Vol 4 No 2 (2021)

Kata Kunci:

Media Pembelajaran, Aplikasi Youtube Terintegrasi 5M, Kemampuan Argumentasi Ilmiah

Artikel

Unduhan

Cara Mengutip

Septiani, D. A., Irmayani, I., & Muksin, Y. D. (2021). Penerapan Hasil Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Aplikasi Youtube Terintegrasi 5M untuk Meningkatkan Kemampuan Argumentasi Ilmiah Peserta Didik Kelas X pada Materi Ajar Ekosistem di SMAN 1 Mataram. Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, 4(2). https://doi.org/10.29303/jpmpi.v4i2.669

Abstrak

Media merupakan segala sesuatu yang dapat dijadikan sebagai perantara untuk menyampaikan informasi dari pemberi informasi kepada penerima informasi, kaitannya dengan kegiatan pembelajaran yakni dari pendidik kepada peserta didik. Penggunaan media belajar berupa video dalam proses pembelajaran akan membuat otak peserta didik menjadi lebih segar karena salah satu hal yang disukai peserta didik adalah menonton. Salah satu aplikasi tontonan yang cukup digemari dan menjadi salah satu sumber informasi adalah YouTube. Sehingga tujuan kegiatan pengabdian yang akan dilakukan adalah penerapan dari hasil pengembangan media pembelajaran berbasis aplikasi youtube terintegrasi 5M yang dapat meningkatkan kemampuan argumentasi ilmiah peserta didik. Kemampuan argumentasi ilmiah penting dimiliki peserta didik dalam mengambil keputusan, dimana kemampuan ini merupakan bekal yang akan sangat bermanfaat dalam perkembangan abad ke-21. Adapun terintegrasi 5M ini merupakan proses mengamati, menanya, mengumpulkan informasi, menalar dan mengkomunikasikan yang dimana tahapan ini terintegrasi dalam pengembangan media aplikasi youtube yang dikembangkan. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan secara daring (online) di SMAN 1 Mataram. Hasil menunjukkan bahwa adanya peningkatan kemampuan argumentasi ilmiah terhadap penerapan dari pengembangan media pembelajaran berbasis aplikasi youtube terintegrasi 5M , hal ini dibuktikan dengan keaktifan peserta didik dalam proses pembelajaran dan dari jawaban hasil post test yang menunjukkan alasan-alasan peserta didik dalam memberikan keputusan atas jawaban yang telah dipilih.

Referensi

Burke, S.C., Snyder, S., Rager, R.C. 2009. An Assessment of Faculty Usage of Youtube as a Teaching Resource. The Internet Journal of Allied Health Sciences and Practice. Vol. 7 No. 1, available online at http://ijahsp.nova.edu

Falahuddin, A. 2014. Pemanfaatan Media dalam Pembelajaran. Lokakarya Regional Ikatan Widyaiswara Indonesia (IWI) Provinsi Banten, 1(4), 104-117.

Farhatunnisya, A. 2020. Pemanfaatan Video YouTube dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Insan Litera. Jurnal Com_Edu, 3(2), 109-114.

Muhammad, I. 2013. Diferensiasi Makna Kurikulum di Indonesia. Jurnal Mudarrisuna, 3 (2), 282-294.

Muhson, A. 2010. Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi. Jurnal Pendidikan Akuntansi Indonesia, 8(2), 1 – 10.

Perdata, KBI. 2016. Instrumen Observasi Kegiatan Inti Pembelajaran Matematika Berbasis Pendekatan Saintifik (5M) di SMA. Jurnal Santiaji Pendidikan, 6(2), 126-147.

Pradikta, R. 2015. Aplikasi Video Pembelajaran dengan Konsep Youtube. SATIN - Sains dan Teknologi Informasi, 1 (1), 20-27.

Riwayani, R. et al. 2019. Analisis Kemampuan Argumentasi Ilmiah Siswa pada Materi Optik: Problem Based Learning Berbantuan Edu_Media Simulation. Junrla Inovasi Pendidikan IPA, 5(1), 45-53.

Sujana, I.W.C. 2019. Fungsi Dan Tujuan Pendidikan Indonesia. Jurnal Pendidikan Dasar 4(1), 29-39.

Undang-Undang Republik Indonesia No. 20 Tahun 2003 tentang Standar Pendidikan Nasional.

Biografi Penulis

Devi Ayu Septiani, Mahasiswa Program Studi Pascasarjana Pendidikan IPA, Universitas Mataram, Mataram, Indonesia

Mahasiswa Program Studi Pascasarjana Pendidikan IPA, Universitas Mataram, Mataram, Indonesia

Irmayani Irmayani, Mahasiswa Program Studi Pascasarjana Pendidikan IPA, Universitas Mataram, Mataram, Indonesia

Mahasiswa Program Studi Pascasarjana Pendidikan IPA, Universitas Mataram, Mataram, Indonesia

Yufika Dewi Muksin, Mahasiswa Program Studi Pascasarjana Pendidikan IPA, Universitas Mataram, Mataram, Indonesia

Mahasiswa Program Studi Pascasarjana Pendidikan IPA, Universitas Mataram, Mataram, Indonesia

Lisensi

Penulis yang akan mempublikasikan Artikelnya di Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA harus menyetujui ketentuan sebagai berikut:

  1. Penulis dapat mempertahankan Hak Cipta Artikel yang akan di publikasikan dan penulis memberikan hak publikasi pertama kepada Jurnal Penabdian Magister Pendidikan IPA dengan pekerjaan secara bersamaan dan berlisensi di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional. yang memungkinkan orang lain untuk berbagi pekerjaan dengan pengakuan kepengarangan karya dan publikasi awal di Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA.
  2. Penulis dimasukkan dalam penyusunan kontraktual tambahan terpisah untuk distribusi non ekslusif versi kaya terbitan jurnal (misalnya: mempostingnya ke repositori institusional atau menerbitkan artikel dalam sebuah buku), dengan pengakuan penerbitan awalnya di Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA.
  3. Penulis diizinkan dan anjurkan untuk mem-posting Artikelnya secara online (misalnya: di repositori institusional atau di website mereka - socmed) setelah diterbitkan oleh Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, hal ini bertujuan untuk mengarahkan ke pertukaran produktif, seperti halnya capaian pengutipan Artikel (H-Index) lebih banyak. (Lihat Efek Akses Terbuka).