@article{Larasati_Damayanti_Paryono_Astriana_Himawan_Lestariningsih_2022, title={The Pengolahan Buah Mangrove Jenis Sonneratia alba Menjadi Permen Jelly di Desa Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur}, volume={5}, url={https://jppipa.unram.ac.id/index.php/jpmpi/article/view/2204}, DOI={10.29303/jpmpi.v5i4.2204}, abstractNote={<p>Pengolahan buah mangrove di Desa Jerowaru masih belum dimanfaatkan dengan baik. Padahal buah mangrove memiliki potensi yang besar untuk diolah menjadi berbagai produk. Salah satu bentuk olahan buah mangrove yaitu dengan membuat permen jelly. Rasanya yang manis dan asam, membuat produk ini akan menjadi alternatif yang banyak diminati oleh anak-anak maupun orang dewasa karena memiliki kandungan gizi seperti karbohidrat, vitamin C, fenol hingga anti oksidan bagi tubuh dan dapat memiliki nilai ekonomi bagi masyarakat sekitar. Sebagian besar masyarakat pesisir di Desa Jerowaru, Lombok Timur memiliki pekerjaan sebagai nelayan, dan para istrinya hanya mengandalkan hasil tangkapan dari suaminya untuk mendapatkan uang, sehingga dibutuhkan keahlian atau keterampilan bagi mereka untuk membantu suaminya dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Salah satu alternatifnya yaitu dengan melakukan pelatihan pembuatan permen jelly yang dibuat dari bahan baku buah mangrove. Hal ini dilakukan sebagai bentuk upaya dalam meningkatkan nilai tambah dalam membuat pangan lokal yang memiliki nilai gizi dan ekonomi. Metode pendekatan yang diterapkan dalam kegiatan pengabdian ini adalah metode partisipasi aktif yaitu dengan melibatkan kelompok masyarakat pesisir dalam pembuatan permen jelly. Tingginya antusiasme masyarakat sekitar untuk dapat mengikuti kegiatan ini, sehingga jumlah peserta kami batasi menjadi 25 orang. Peserta kegiatan meliputi kelompok ibu pkk, karang taruna dan kelompok pokmaswas bale mangrove. Adapun materi yang disampaikan mengenai proses pengolahan buah mangrove menjadi permen jelly yang dapat dimanfaatkan. Hasil dari kegiatan pengabdian ini yaitu meningkatnya pengetahuan dan keterampilan peserta kegiatan dalam mengolah buah mangrove jenis <em>Sonneratia alba</em> menjadi permen <em>jelly </em>yang dapat dikonsumsi oleh semua jenis kalangan. Selanjutnya permen jelly dapat dikemas semenarik mungkin untuk dapat meningkatkan daya jual dan dapat dijadikan ciri khas dari Desa Jerowaru.</p>}, number={4}, journal={Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA}, author={Larasati, Chandrika Eka and Damayanti, Ayu Adhita and Paryono and Astriana, Baiq Hilda and Himawan, Mahardika Rizqi and Lestariningsih, Wiwid Andriyani}, year={2022}, month={Nov}, pages={114–119} }