Vol 8 No 1 (2025): Januari-Maret 2025
Akses Terbuka
Peer Reviewed

Pendampingan Pengelolaan Website Promosi Wisata Di Desa Pemepek Kecamatan Pringgarata Kabupaten Lombok Tengah

Penulis

Nurhilallaily , Magistra Sayyidina Al Kautsar , Lale Hidayatin Shani , Muhammad Muayyadin , Nazwa Khaerinnita , Lalu Maulana Kusumaningrat , Awaludin , Sri Muliani , Putri Ramadani , Helmawati , Rohani

DOI:

10.29303/jpmpi.v8i1.10716

Diterbitkan:

2025-03-12

Unduhan

Abstrak

Desa Pemepek di Kecamatan Pringgarata, Kabupaten Lombok Tengah, memiliki potensi wisata yang kaya akan keindahan alam dan budaya lokal. Namun, kurangnya pemanfaatan teknologi informasi dalam promosi wisata menjadi kendala dalam menarik minat wisatawan. Oleh karena itu, kegiatan pendampingan pengelolaan website promosi wisata dilakukan untuk meningkatkan visibilitas destinasi wisata desa secara digital. Pendampingan ini mencakup pelatihan pengelolaan konten, optimasi SEO, serta pemanfaatan media sosial yang terintegrasi dengan website. Metode yang digunakan dalam pendampingan ini meliputi sosialisasi, pelatihan teknis, dan evaluasi berkala guna memastikan website dikelola secara berkelanjutan oleh masyarakat desa. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan pemahaman dan keterampilan pengelola dalam mengelola website, serta meningkatnya jumlah kunjungan ke platform digital promosi wisata desa. Dengan adanya pendampingan ini, diharapkan Desa Pemepek dapat lebih dikenal oleh wisatawan domestik maupun mancanegara, sehingga berdampak positif terhadap perekonomian lokal. Program pengabdian oleh Tim KKN PMD UNRAM  yang ada di Desa Pemepek, Kabupaten Lombok Tengah ini telah menyelesaikan website promosi wisata dengan alamat https://kknpemepek.github.io/wisata-pemepek/,

Kata Kunci:

Pendampingan, Pengelolaan Website, Promosi Wisata, Desa Pemepek, Lombok Tengah

Referensi

Adhanisa, C., & Fatchiya, A. (2017). Efektivitas Website Dan Instagram Sebagai Sarana Promosi Kawasan Wisata Berbasis Masyarakat. Jurnal Sains Komunikasi Dan Pengembangan Masyarakat, 1(4), 451-466.

Agustina, I. T., & Yosintha, R. (2021). The Impact of Covid-19 on Hotel Industry In Asian Countries. Jurnal Kepariwisataan Indonesia: Jurnal Penelitian Dan Pengembangan Kepariwisataan Indonesia, 14(2), 159–167. https://doi.org/10.47608/jki.v14i22020.159-167

Desiani, A., Yahdin, S., Irmeilyana, I., & Rodiah, D. (2020). Inovasi Digitalisasi Promosi Potensi Dan Produk Usaha Masyarakat Desa Berbasis Website Di Desa Bangsal Kecamatan Pampangan. Riau Journal Of Empowerment

Diwyarthi, N. D. M. S. (2023). Pendampingan Pemanfaatan Media Sosial Dalam Peningkatan Promosi Desa Wisata Bongan Kabupaten Tabanan Bali. Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat, 1(4), 300-310. Https://Doi.Org/10.61231/Jp2m.V1i4.157

Fitriawan, H., Murdika, U., & Yudamson, A. (2019). Pengembangan Website Desa Pekon Kiluan Negeri Menuju Kawasan Wisata Berbasis Tik. Sakai Sambayan Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat. Https://Doi.Org/10.23960/Jss.V3i3.162

Jimi, A. (2019). Rancang Bangun Sistem Informasi Desa Berbasis Website (Studi Kasus Desa Netpala). Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi (Jukanti). Https://Doi.Org/10.37792/Jukanti.V2i1.17

Kusuma, C. S. D. (2019). Mice- Masa Depan Bisnis Pariwisata Indonesia. Efisiensi - Kajian Ilmu Administrasi, 16(2), 52–62. https://doi.org/10.21831/efisiensi.v16i2.27420

Pratama, I. W. A. (2023b). Pelatihan Strategi Pemasaran Produk Umkm Kube Saraswati Sebagai Sarana Pemberdayaan Masyarakat Di Desa Wisata Jatiluwih, Tabanan-Bali. Bina Cipta, 2(1), 1–10. https://doi.org/10.46837/binacipta.v2

Ridha, M. R. (2018). Website Desa Sebagai Sarana Promosi Potensi Desa Lintas Utara Kab. Indragiri Hilir. Sistemasi, 7(3), 204. Https://Doi.Org/10.32520/Stmsi.V7i3.394

Cara Mengutip

Nurhilallaily, Magistra Sayyidina Al Kautsar, Lale Hidayatin Shani, Muhammad Muayyadin, Nazwa Khaerinnita, Lalu Maulana Kusumaningrat, … Rohani. (2025). Pendampingan Pengelolaan Website Promosi Wisata Di Desa Pemepek Kecamatan Pringgarata Kabupaten Lombok Tengah. Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, 8(1). https://doi.org/10.29303/jpmpi.v8i1.10716