Pelatihan Pembuatan Pakan Hay Konsentrat dan Pakan Komplit Berbasis Bahan Baku Pakan Lokal untuk Mengatasi Krisis Pakan

Penulis

Sukarne , Muhammad Nursan , Nurtaji Wathoni , Aeko Fria Utama FR , Dudi Septiadi , Amrussalam , Eko Supriastuti

DOI:

10.29303/jpmpi.v5i2.1828

Diterbitkan:

2022-06-30

Terbitan:

Vol 5 No 2 (2022): April-Juni

Kata Kunci:

bahan lokal, konsentrat, pakan komplit, pelatihan

Artikel

Unduhan

Cara Mengutip

Sukarne, Muhammad Nursan, Wathoni, N. ., Utama FR, A. F. ., Septiadi, D. ., Amrussalam, & Supriastuti, E. . (2022). Pelatihan Pembuatan Pakan Hay Konsentrat dan Pakan Komplit Berbasis Bahan Baku Pakan Lokal untuk Mengatasi Krisis Pakan. Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, 5(2), 326–330. https://doi.org/10.29303/jpmpi.v5i2.1828

Metrik

Metrik sedang dimuat ...

Abstrak

Potensi pengembangan peternakan sapi di Pulau Lombok sangat besar. Kendati demikian, permasalahan klasik seperti kelangkaan pakan di musim-musim tertentu masih menjadi kendala besar para peternak untuk mendorong produktivitas ternak mereka. Padahal potensi limbah pertanian, perkebunan dan industri rumah tangga sebagai bahan baku pembuatan pakan komplit masih belum dimanfaatkan secara optimal oleh para peternak. Kurangnya pengetahuan dan keterampilan peternak berkaitan dengan ilmu nutrisi pakan ternak serta teknologi tepat guna berkaitan dengan pengolahan pakan ternak merupakan kendala utama rendahnya tingkat pemanfaatan sumber daya yang ada untuk diolah menjadi pakan ternak. Kondisi tersebut menjadi alasan utama pelaksanaan pelatihan pembuatan pakan komplit dengan bahan baku sumber daya lokal ini. Pelatihan dilaksanakan selama satu hari penuh yang dibagi menjadi dua sesi, yaitu; sesi kelas (materi) dan sesi luar kelas (praktik). Peserta pelatihan ini terdiri dari 16 peserta yang terdiri atas 14 orang laki-laki dan 2 orang perempuan. Pelaksanaan kegiatan sangat lancar, dimulai dari sesi materi yang sangat interaktif dan sesi praktik yang sangat dinamis. Para peserta terjun langsung membuat pakan komplit dan konsentrat sampai menghasilkan produk pakan komplit dan konsentrat yang siap kemas atau siap diberikan kepada ternak.

 

Referensi

Astriani, F. (2017). Pola Usaha Peternakan kambing di Kecamatan Pekat Kabupten Dompu (Doctoral dissertation, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar).

Farid, A. (2017). Analisis Profit Usaha Peternakan Sapi Bali di Kabupaten Dompu Provinsi Nusa Tenggara Barat (Doctoral dissertation, Univeritas Islam Negeri Alauddin Makassar).

Handayani, I. S., Tampubolon, B. I. M., Subrata, A., & Pujaningsih, R. I. (2019). Evaluasi organoleptik multinutrien blok yang dibuat dengan menggunakan metode dingin pada perbedaan aras molases. Jurnal Ilmu Nutrisi dan Teknologi Pakan, 17(3), 64-68.

Purnamasari, D. K., Syamsuhaidi, S., Erwan, E., Sumiati, S., Pardi, P., Abdullah, U., & Sulastri, S. (2021). Penyuluhan Pemanfaatan Pakan Ternak Alternatif di Desa Pengkelak Mas Kabupaten Lombok Timur. Jurnal Abdi Insani, 8(1), 32-38.

Siregar, R. S. (2018). Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Konsumen Dalam Membeli Daging Sapi (Studi Kasus: Di Pasar Petisah Kecamatan Medan Petisah Kota Medan). JASc (Journal of Agribusiness Sciences), 1(2), 135-141.

Supriyantono, A., Iyai, D. A., & Ollong, A. R. (2020). Peningkatan Produktivitas Sapi Potong Melalui Introduksi Pakan Konsentrat Dengan Bahan Lokal Pada Masyarakat Asli Papua: Productivity Improvement of Beef Cattle through the Introduction of Feed Concentrates to the Local Papuan. IGKOJEI: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(1), 21-â.

Lisensi

Penulis yang akan mempublikasikan Artikelnya di Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA harus menyetujui ketentuan sebagai berikut:

  1. Penulis dapat mempertahankan Hak Cipta Artikel yang akan di publikasikan dan penulis memberikan hak publikasi pertama kepada Jurnal Penabdian Magister Pendidikan IPA dengan pekerjaan secara bersamaan dan berlisensi di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional. yang memungkinkan orang lain untuk berbagi pekerjaan dengan pengakuan kepengarangan karya dan publikasi awal di Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA.
  2. Penulis dimasukkan dalam penyusunan kontraktual tambahan terpisah untuk distribusi non ekslusif versi kaya terbitan jurnal (misalnya: mempostingnya ke repositori institusional atau menerbitkan artikel dalam sebuah buku), dengan pengakuan penerbitan awalnya di Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA.
  3. Penulis diizinkan dan anjurkan untuk mem-posting Artikelnya secara online (misalnya: di repositori institusional atau di website mereka - socmed) setelah diterbitkan oleh Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, hal ini bertujuan untuk mengarahkan ke pertukaran produktif, seperti halnya capaian pengutipan Artikel (H-Index) lebih banyak. (Lihat Efek Akses Terbuka).