Vol. 7 No. 4 (2025): November
Open Access
Peer Reviewed

Pengaruh Model Pembelajaran Outdoor Study dan Kecerdasan Interpersonal terhadap Hasil Belajar IPAS Siswa Sekolah Dasar

Authors

Yusrizal , Yolandha Septia Cova , Indah Syasmita

DOI:

10.29303/jcar.v7i4.12310

Published:

2025-11-30

Downloads

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran outdoor study dan kecerdasan interpersonal terhadap hasil belajar IPAAS siswa kelas IV SDIT Delisha Tandam Hilir 2. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain faktorial 2×2 yang menganalisis pengaruh model pembelajaran (outdoor study dan CLIS) dan kecerdasan interpersonal (tinggi dan rendah) terhadap hasil belajar IPA siswa. Sampel penelitian berjumlah 54 siswa yang dibagi menjadi dua kelompok kelas (kelas dengan model outdoor study dan kelas dengan model Children Learning in Science). Data hasil belajar dikumpulkan melalui tes deskriptif, sedangkan kecerdasan interpersonal diukur menggunakan angket skala likert yang menilai aspek komunikasi, kerjasama, empati, dan kepemimpinan. Teknik analisis data yang digunakan adalah ANOVA Dua Jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) hasil belajar siswa yang diajar dengan menggunakan model outdoor study secara signifikan lebih tinggi dibandingkan dengan siswa yang diajar dengan menggunakan model CLIS (Fhitung = 7,750 dan nilai sig. 0,008 < 0,05); (2) siswa dengan kecerdasan interpersonal tinggi menunjukkan hasil belajar yang lebih baik daripada siswa dengan kecerdasan interpersonal rendah (Fhitung = 5,097 dan nilai sig. 0,028 < 0,05); dan (3) terdapat interaksi yang signifikan antara model pembelajaran dan kecerdasan interpersonal terhadap hasil belajar IPA (Fhitung = 6,268 dan nilai sig. 0,016 < 0,05). Temuan ini menegaskan bahwa pemilihan model pembelajaran yang tepat dan penguatan aspek kecerdasan interpersonal sangat penting dalam meningkatkan kualitas pembelajaran IPA di sekolah dasar.

Keywords:

IPAS Sekolah Dasar CLIS Kecerdasan Interpersonal Belajar di Luar Ruangan

References

Andreani, D., & Gunansyah, G. (2023). Persepsi Guru tentang IPAS pada Kurikulum Merdeka. Jpgsd, 11(9), 1841–1854.

Andriani, S., Ardianti, S. D., & Masfuah, S. (2023). Efektifitas Model Pembelajaran Outdoor Study Berbantu Media Audiovisual untuk Meningkatkan Hasil dan Minat Belajar Siswa. As-SABIQUN: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini, 5(2), 619–631. https://doi.org/https://doi.org/10.36088/assabiqun.v5i2.3171

Anggreni, Y., Abdullah, G., Husain, F. A., Kalui, S. N. S., Khumaira, S., Khairunnisa, K., Haleda, H., & Baraka, F. H. (2025). Analisis Problematika Proses Pembelajaran IPA di SD. KNOWLEDGE : Jurnal Inovasi Hasil Penelitian Dan Pengembangan, 5(2), 545–551.

Fatmawati, F., Anisa, L., Fauzi, F., Hary, A., & Yusrizal, Y. (2025). Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) Model on Students’ Social Literacy. Journal of Practice Learning and Educational Development, 5(2), 630–639. https://doi.org/10.58737/jpled.v5i2.494

Fatmawati, F., Yusrizal, Y., Mustadi, A., & Abidin, Y. (2023). Improving Student’s Science Literacy Capabilities Through Utilizing the Natural Environment. Jurnal Penelitian Pendidikan IPA, 9(6), 4253–4258. https://doi.org/10.29303/jppipa.v9i6.4145

Hakim, A. R. (2023). Konsep Landasan Dasar Pendidikan Karakter di Indonesia. Journal on Education, 6(1), 2361–2373. https://doi.org/10.31004/joe.v6i1.3258

Halizah, R. A., Aulia, E. V., & Mahdiannur, M. A. (2025). Peran Outdoor-Based Learning dalam Meningkatkan Pemahaman Konsep IPA: Tinjauan Literatur Sistematis. Sindoro Cendikia Pendidikan, 17(12), 201–210. https://doi.org/10.9644/sindoro.v3i9.267

Halmawati, H., Nurlina, N., & Nur, A. M. (2025). Pengaruh Strategi Guided Note Taking (GNT) Berbantuan Media Audio Visual Animasi Terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran IPAS Kelas V SD Inpres Minasa Upa. Journal of Classroom Action Research, 7(2), 854–860. https://doi.org/https://doi.org/10.29303/jcar.v7i2.11196

Hilyati, I., Hakim, L., & Yulaini, E. (2023). Pengaruh Metode Pembelajaran Outdoor Study Terhadap Hasil Belajar IPA Di SD Negeri 232 Palembang. Jurnal Dunia Pendidikan, 4(1), 62–72. https://jurnal.stokbinaguna.ac.id/index.php/JURDIP

Malina, H., Dewi, N. K., & Sobri, M. (2025). Pengembangan Media Pembelajaran Monopoli Berbasis Kearifan Lokal Sasak Pada Pembelajaran IPAS Di SDN 40 Cakranegara. Journal of Classroom Action Research, 7(3), 980–989. https://doi.org/https://doi.org/10.29303/jcar.v7i3.11775

Putri, N. D., & Nurhayati, E. (2022). Efektivitas model pembelajaran outdoor study dalam meningkatkan pemahaman konsep sains. Jurnal Ilmu Pendidikan dan Pembelajaran, 10(1), 65–73. https://doi.org/10.21009/jipp.101.007

Rahma, N., Nasrah, N., & Nasharuddin, N. (2025). Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IV Pada Mata Pelajaran IPAS di UPT SPF SDI Bangkala II. Journal of Classroom Action Research, 7(2), 893–897. https://doi.org/https://doi.org/10.29303/jcar.v7i2.11336

Rohmani, R., & Wulandari, A. (2025). Implementasi Kurikulum Merdeka pada Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial di Kelas IV Sekolah Dasar Negeri 2 Kesumadadi Kecamatan Bekri Kabupaten Lampung Tengah. Jurnal Griya Cendikia, 10(2), 551–556.

Sanga, L. D., & Wangdra, Y. (2023). Pendidikan Adalah Faktor Penentu Daya Saing Bangsa. Prosiding Seminar Nasional Ilmu Sosial Dan Teknologi (SNISTEK), 5(September), 84–90. https://doi.org/10.33884/psnistek.v5i.8067

Saputro, R. H., & Surya, M. (2020). Pengaruh model CLIS terhadap hasil belajar IPA ditinjau dari kemampuan awal siswa. Jurnal Pendidikan Sains Indonesia, 8(2), 95–105. https://doi.org/10.21831/jpsi.v8i2.11234

Selviani, A. M., Pahrudin, A., & Rahmi, S. (2025). Pengembangan Kurikulum Abad 21 Pada Pendidikan Dasar: Menelaah Hakikat, Prinsip, dan Landasan Filosofis di Era Digital. Pendas : Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 10(02), 500–517.

Sriramadhani, P., Rufaida, S., & Amal, A. (2024). Pengaruh Metode Outdoor Study Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa SD. JRIP: Jurnal Riset Dan Inovasi Pembelajaran, 4(1), 684–697. https://doi.org/https://doi.org/10.51574/jrip.v4i1.1383

Wahyuni, S. (2020). Peran kecerdasan interpersonal dalam pembelajaran kolaboratif di sekolah dasar. Jurnal Psikologi Pendidikan dan Konseling, 6(1), 25–33. https://doi.org/10.23969/jppk.v6i1.1234

Yanti, M., Egok, A. S., & Firduansyah, D. (2022). Penerapan Metode Outdoor Study dengan Inquiry Learning pada Pembelajaran IPA Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 6(3), 4451–4460.

Yusrizal, Y., Fatmawati, F., & Wanhar, F. A. (2023). The Effect of the Cooperative Integrated Reading and Composition Model on the Social Literacy of Primary School Students. Sensei International Journal of Education and Linguistic, 3(4), 241–259. https://doi.org/https://doi.org/10.53768/sijel.v3i4.159

Zakarina, U., Ramadya, A. D., Sudai, R., & Pattipeillohi, A. (2024). Integrasi Mata Pelajaran IPA Dan IPS Dalam Kurikulum Merdeka Dalam Upaya Penguatan Literasi Sains Dan Sosial Di Sekolah Dasar. Damhil Education Journal, 4(1), 50–56. https://doi.org/10.37905/dej.v4i1.2487

Author Biography

Yusrizal, Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Amal Bakti

Author Origin : Indonesia

Downloads

Download data is not yet available.

How to Cite

Yusrizal, Cova, Y. S., & Syasmita, I. (2025). Pengaruh Model Pembelajaran Outdoor Study dan Kecerdasan Interpersonal terhadap Hasil Belajar IPAS Siswa Sekolah Dasar. Journal of Classroom Action Research, 7(4), 1676–1686. https://doi.org/10.29303/jcar.v7i4.12310